Siapa Sajakah Yang Tahu Kapan Terjadinya Kiamat?


Hari Kiamat
Hari Kiamat
Hari Kiamat, hari di mana dunia ini akan berakhir. Hari Kiamat merupakan janji Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang pasti terjadi, tidak ada keraguan tentang terjadinya Hari Kiamat ini.

dan sesungguhnya hari kiamat itu pastilah datang, tak ada keraguan padanya; dan bahwasanya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur. (Q.S. Al-Hajj : 7)


Salah satu dari pokok keimanan umat Islam adalah meyakini akan adanya Hari Kiamat. Artinya, seorang muslim harus mempercayai bahwa Hari Kiamat itu akan datang. Lantas, siapa saja yang tahu tentang kapan terjadinya kiamat ini?

(Baca Juga : Apakah Merokok Haram?)

Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat: "Bilakah terjadinya?" Katakanlah: "Sesungguhnya pengetahuan tentang kiamat itu adalah pada sisi Tuhanku; tidak seorangpun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. Kiamat itu amat berat (huru haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu tidak akan datang kepadamu melainkan dengan tiba-tiba." Mereka bertanya kepadamu seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya. Katakanlah: "Sesungguhnya pengetahuan tentang bari kiamat itu adalah di sisi Allah, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui." (Q.S. Al-A’raaf : 187)


Hari Kiamat itu hanya Allah saja yang tahu, para malaikat pun tidak tahu dan para rasul pun juga tidak tahu kapan terjadinya Kiamat itu dan persisnya bagaimana. Kita tidak akan pernah mengetahuinya, bahkan yang katanya peramal paling ngetop dan paling hebat tidak akan bisa tahu kapan persisnya Hari Kiamat ini.


Dan Maha Suci Tuhan Yang mempunyai kerajaan langit dan bumi; dan apa yang ada di antara keduanya; dan di sisi-Nyalah pengetahuan tentang hari kiamat dan hanya kepada-Nyalah kamu dikembalikan. (Q.S. Az-Zukhruf : 85)
Salah satu prediksi dari Hari Kiamat yang gagal adalah pada tahun 2012, ada orang yang percaya tentang prediksi itu yang katanya berasal dari Suku Maya. Sudah seharusnya kita kembali kepada Al-Quran dan Sunnah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam. Sudah menjadi keharusan bagi kita untuk menyerahkan urusan tentang Hari Kiamat ini hanya kepada Allah Tabaraka Wa Ta’ala, yang mana pada hari Kiamat nanti langit akan digulung dengan tangan kanan-Nya.


Dan mereka tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang semestinya padahal bumi seluruhnya dalam genggaman-Nya pada hari kiamat dan langit digulung dengan tangan kanan-Nya. Maha Suci Tuhan dan Maha Tinggi Dia dari apa yang mereka persekutukan. (Q.S. Az-Zumar : 67)


Tangan kanan Allah di sini bermaksud kekuasaan dan kebesaran Allah, bukan tangan seperti manusia ataupun apa yang ada pada bayangan kita. Ini membuktikan bahwa kekuasaan Allah begitu luar biasanya, termasuk saat Hari Kiamat. Dialah Dzat yang Satu-Satunya Hidup saat hari Kiamat, bahkan malaikat maut sekalipun akan mati juga nanti. Perhatikan hadits yang begitu indah ini.

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda :


Allah Ta’ala menggenggam bumi pada Hari Kiamat dan melipat langit dengan tangan kanan-Nya, kemudian berfirman: Akulah Raja! Manakah raja-raja bumi? (HR. Muslim No. 4994)


Jadi, hari Kiamat hanya Allah sajalah yang mengetahuinya. Siapapun orang itu jikalau dia tahu kapan hari Kiamat, bahkan orang ‘alim sekalipun maka sesungguhnya dia telah berdusta dan penipu. Maka dari itu, mari kita perbanyak amal ibadah kepada-Nya, senantiasa berada di jalan-Nya dan taat kepada-Nya.
Semoga bermanfaat.
Share on Google Plus

- Yusri Triadi

liputanalquran.com
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment