Ayat Al-Quran Tentang Taatilah Allah dan Rasul |
Allah Subhanahu Wa Ta’ala mewajibkan atas hamba-Nya untuk
mentaati-Nya dan Rasul-Nya Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Mentaati
Allah Tabaraka Wa Ta’ala berarti mematuhi segala yang diperintah-Nya dan menjauhi
segala yang dilarang-Nya sesuai dengan apa yang disyariatkan-Nya kepada kita.
Sedangkan mentaati Rasul-Nya berarti mentaatinya segala hal, mengikutinya,
mematuhinya dan menjauhi apa yang dilarangnya. Mentaati Rasul-Nya harus dalam
segala hal, baik itu dalam hal perbuatan, menjalankan sesuatu maupun bersikap.
Dengan mentaati Rasul-Nya Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, berarti kita
otomatis telah mentaati Allah ‘Azza Wa Jalla.
Barangsiapa
yang mentaati Rasul itu, sesungguhnya ia telah mentaati Allah. Dan barangsiapa
yang berpaling (dari ketaatan itu), maka Kami tidak mengutusmu untuk menjadi
pemelihara bagi mereka. (Q.S. An-Nisaa’ : 80)
Pada tulisan kali ini kita akan membahas mengenai ayat-ayat
Al-Quran yang menyebutkan dan menjelaskan tentang mentaati Allah dan Rasul-Nya
sayyiduna Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam.
1
Hai
orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul-(Nya), dan
ulil amri di antara kamu. Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang
sesuatu, maka kembalikanlah ia kepada Allah (Al Quran) dan Rasul (sunnahnya),
jika kamu benar-benar beriman kepada Allah dan hari kemudian. Yang demikian itu
lebih utama (bagimu) dan lebih baik akibatnya. (Q.S. An-Nisaa’ : 59)
2
Hai
orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul dan
janganlah kamu merusakkan (pahala) amal-amalmu. (Q.S. Muhammad : 33)
3
Katakanlah:
"Ta'atilah Allah dan Rasul-Nya; jika kamu berpaling, maka
sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang kafir." (Q.S. Ali ‘Imran :
32)
4
Dan taatilah
Allah dan Rasul, supaya kamu diberi rahmat. (Q.S. Ali ‘Imran : 132)
5
dan
hendaklah kamu tetap di rumahmu dan janganlah kamu berhias dan bertingkah laku
seperti orang-orang Jahiliyah yang dahulu dan dirikanlah shalat, tunaikanlah
zakat dan taatilah Allah dan Rasul-Nya. Sesungguhnya Allah bermaksud
hendak menghilangkan dosa dari kamu, hai ahlul bait dan membersihkan kamu
sebersih-bersihnya. (Q.S. Al-Ahzaab : 33)
6
Dan taatlah
kamu kepada Allah dan taatlah kamu kepada Rasul-(Nya) dan berhati-hatilah.
Jika kamu berpaling, maka ketahuilah bahwa sesungguhnya kewajiban Rasul Kami,
hanyalah menyampaikan (amanat Allah) dengan terang. (Q.S. Al-Maa’idah : 92)
7
Dan taatlah
kepada Allah dan taatlah kepada Rasul-Nya, jika kamu berpaling sesungguhnya
kewajiban Rasul Kami hanyalah menyampaikan (amanat Allah) dengan terang. (Q.S.
At-Taghaabun : 12)
(Baca Juga : Allah Ta'ala Bersumpah Dengan Al-Quran)
8
Apakah
kamu takut akan (menjadi miskin) karena kamu memberikan sedekah sebelum
mengadakan pembicaraan dengan Rasul? Maka jika kamu tiada memperbuatnya dan
Allah telah memberi taubat kepadamu maka dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat, taatlah
kepada Allah dan Rasul-Nya; dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu
kerjakan. (Q.S. Al-Mujaadilah : 13)
9
Mereka
menanyakan kepadamu tentang (pembagian) harta rampasan perang. Katakanlah:
"Harta rampasan perang kepunyaan Allah dan Rasul, oleh sebab itu
bertakwalah kepada Allah dan perbaikilah perhubungan di antara sesamamu; dan taatlah
kepada Allah dan Rasul-Nya jika kamu adalah orang-orang yang beriman."
(Q.S. Al-Anfaal : 1)
10
Katakanlah:
"Taat kepada Allah dan taatlah kepada rasul; dan jika kamu
berpaling maka sesungguhnya kewajiban rasul itu adalah apa yang dibebankan
kepadanya, dan kewajiban kamu sekalian adalah semata-mata apa yang dibebankan
kepadamu. Dan jika kamu taat kepadanya, niscaya kamu mendapat petunjuk. Dan
tidak lain kewajiban rasul itu melainkan menyampaikan (amanat Allah) dengan
terang." (Q.S. An-Nuur : 54)
11
Dan taatlah
kepada Allah dan Rasul-Nya dan janganlah kamu berbantah-bantahan, yang
menyebabkan kamu menjadi gentar dan hilang kekuatanmu dan bersabarlah.
Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (Q.S. Al-Anfaal : 46)
12
Hai
orang-orang yang beriman, taatlah kepada Allah dan Rasul-Nya, dan
janganlah kamu berpaling dari pada-Nya, sedang kamu mendengar
(perintah-perintah-Nya), (Q.S. Al-nfaal : 20)
13
niscaya
Allah memperbaiki bagimu amalan-amalanmu dan mengampuni bagimu dosa-dosamu. Dan
barangsiapa mentaati Allah dan Rasul-Nya, maka sesungguhnya ia telah
mendapat kemenangan yang besar. (Q.S. Al-Ahzaab : 71)
14
Dan
mereka berkata: "Kami telah beriman kepada Allah dan rasul, dan kami
mentaati (keduanya)." Kemudian sebagian dari mereka berpaling sesudah
itu, sekali-kali mereka itu bukanlah orang-orang yang beriman. (Q.S. An-Nuur :
47)
15
Dan
barangsiapa yang mentaati Allah dan Rasul(Nya), mereka itu akan
bersama-sama dengan orang-orang yang dianugerahi nikmat oleh Allah, yaitu:
Nabi-nabi, para shiddiiqiin, orang-orang yang mati syahid, dan orang-orang
saleh. Dan mereka itulah teman yang sebaik-baiknya. (Q.S. An-Nisaa’ : 69)
16
(Yaitu)
orang-orang yang mentaati perintah Allah dan Rasul-Nya sesudah mereka
mendapat luka (dalam peperangan Uhud). Bagi orang-orang yang berbuat kebaikan
diantara mereka dan yang bertakwa ada pahala yang besar. (Q.S. Ali ‘Imran :
172)
Itulah berbagai ayat yang membahas mengenai mentaati Allah
dan Rasul-Nya. Mari kita mentaati Allah dan Rasul-Nya dan jangan pernah
sekali-kali mengendurkan semangat kita untuk mentaati keduanya. Ketahuilah bahwa
dengan mentaati keduanya kita akan mencapai kebahagiaan di dunia dan di
akhirat. Karena apa? Karena kebahagiaan itu datang dari Allah dan cara mendapat
kebahagiaan itu disampaikan oleh Rasul-Nya Muhammad shallallahu ‘alaihi wa
sallam.
Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment